Jalan Desa di Kab. Tasikmalaya

Jalan di Kabupaten Tasikmalaya

Siapa bilang Gambar yang tampak di Foto itu adalah Jalan Off Road... Ya memang jika dilihat sepintas jalan tersebut layaknya sirkuit Off Road. Terlihat Anak-anak sekitar sedang membantu menyingkirkan batu-batu dan tanah yang sudah menjunjung ke atas.

"ANCUR" begitlah mungkin kata yang paling tepat untuk menggambarkan jalan Menuju 3 Desa di Kecamatan Bojonggambir Kab. Tasikmalaya - Jawa Barat, yakni Desa Wandasari, Desa Bojongkapol dan Desa Campakasari.

kira-kira sekitar lebih dari 25 km jalan yang rata-rata terlihat seperti dalam gambar tersebut, hal ini sangat meresahklan warga sekitar karena menghambat dalam segala bidang. Masyarakat yang rata-rata petani dan pedagang adalah masyarakat yang paling sering menggunakan jalan itu. Mereka mengaku keuntungan dari usahanya itu sangat minim karena biaya transportasi ke Kabupaten/Kota Tasikmalaya yang sangat mahal.

Selama belasan tahun warga mengeluhkan hal ini tetapi tak ada tanggapan dari Pemerintah Kabupaten. Pernah ada yang menjanjikan Perbaikan jalan tersebut ketika salah seorang Calon Bupati sedang melakukan kunjungan dan kampanyenya ke Kampung CicomreDesa Bojongkapol Kec Bojonggambir sebelum Pilkada periode lalu, tapi sampai saat ini ketika beliau terpilih menjadi Bupati belum juga ada tanggapannya.

{ 0 Comments... Views All / Send Comment! }

Post a Comment